Sabtu, 25 Januari 2014

Liburan Bikin Sehat dan Bahagia Loh :)


Ladiessssssssss mendekati tanggal liburan anak kuliah, bisa kita manfaatkan kesempatan ini untuk bepergian ke tempat yang Anda sukai. Jangan hanya sibuk berpikir, karena liburan memiliki manfaat besar untuk kesehatan dan kebahagiaan Anda. Memang sih.. liburan kadang harus mengeluarkan uang lebih, tapi manfaat yang didapat berkali-kali lebih besar.

Dilansir oleh latimes.com, liburan adalah salah satu cara membuat Anda awet muda, atau setidaknya lebih awet muda. The Global Commission on Aging and Transamerica Center di Amerika Serikat menunjukkan bahwa liburan atau wisata akan memberi banyak manfaat.
  • Wanita yang liburan hanya sekali selama enam tahun akan meningkatkan risiko serangan jantung atau kematian karena jantung koroner, dibandingkan wanita yang liburan dua kali dalam setahun.
  • Pria yang tidak mengambil liburan tahunan terbukti memiliki risiko 20 persen lebih tinggi pada kematian, dan 30 persen risiko yang lebih tinggi pada kematian akibat serangan serangan jantung.
  • Manfaat liburan bisa langsung dirasakan. Setelah sehari atau dua hari setelah liburan, 89 persen responden mengalami penurunan signifikan pada stres.
  • Di Amerika Serikat, 59 warganya mendambakan liburan selama masa pensiun, dan yang paling menyenangkan jika liburan itu dinikmati bersama teman dan keluarga mereka. Sepertinya warga Indonesia juga menginginkan hal ini.

Tuh kan.. ada banyak manfaat liburan yang bisa Anda nikmati. Maka jangan lewatkan kesempatan libur kita tang sebentar lagi akan menjelang, ya walaupun saya sebagai mahasiswa tingkat akhir yang harus kudu secepatnya menyelesaikan deadline tapi ya paling tidak diantara 3 minggu kita libur pengennya beberapa hari habiskan waktu buat liburan biar otaknya refreshing sekali-kali ... Biar ngebuat laporan dan menghadapi sidangnya lebih siap dan fresh lagi .... 
Ga ada salahnya kan guys ... karna saya juga salah satu orang yang sangat mencintai liburan :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar